Minggu, 19 Mei 2024
Sekolah Menengah Kejuruan

Penandatanganan MoU SMKN 1 Malang bersama Social Media Strategy Astraotoshop Digital Class

Penandatanganan MoU SMKN 1 Malang bersama Social Media Strategy Astraotoshop Digital Class

Malang, 21 Oktober 2021, Astraotoshop platform e-commerce milik Astra Otoparts bersama Asosiasi Guru Marketing Indonesia (Agmari) yang mengembangkan model pembelajaran berbasis proyek untuk mendukung dunia pendidikan sekaligus industri melakukan kunjungan ke SMK Negeri 1 Malang untuk melakukan penandatanganan MoU sekaligus memberikan materi kepada sejumlah siswa jurusan Bisnis Daring Pemasaran.

Dalam acara tersebut, selain penandatangan kerjasama juga dilaksanakan berbagai rangkaian kegiatan, seperti, pengenalan Astraotoshop dan materi digital marketing. Acara ini dimulai pukul 09.00 WIB dibuka oleh Bapak Andri Kusdarmanto selaku kepala sekolah SMK Negeri 1 Malang, dan dihadiri oleh Wakil Kepala Sekolah Bidang Kurikulum, Bidang kesiswaan, serta seluruh Ketua Program Keahlian SMK Negeri 1 Malang.

Dalam sambutannya, Bapak Andri Kusdarmanto memaparkan bahwa “sedianya acara penandatanganan MOU ini sebagai langkah awal dalam membuka peluang siswa untuk digital class, sebab dewasa ini kita harus senantiasa ikut terhadap perubahan utamanya, perdagangan di era ini tidak lagi perdagangan tatap muka namun berbasis digital marketing atau marketplace”. “Sebagai siswa pemasaran anda sekalian juga tentuanya harus bergerak cepat dalam menarik konsumen dengan kemampuan marketing yang mumpuni” lanjutnya

Bapak Fitrah yang merupakan ketua program keahlian Pemasaran menghimbau bahwasanya sebagai siswa pemasaran, siswa siswi SMKN 1 Malang harus memahami kunci dari marketing. Dalam dunia marketing tidak hanya memerlukan keahlian dalam menarik pembeli, namun juga harus mampu memberikan pelayanan terbaik terhadap konsumen yang nantinya akan mengarah pada kembalinya konsumen untuk membeli produk yang kita tawarkan.

Selain kepala sekolah dan ketua program keahlian, sambutan juga diberikan oleh pihak Astraotoshop Bapak Ahmad Madani. Acara diakhiri dengan sesi tanya jawab serta foto bersama dengan seluruh siswa siswi pemasaran.

Penulis: Tutik Ike Rahayu, S.Pd.