Sabtu, 18 Mei 2024
Sekolah Menengah Kejuruan

Gapai Kerja dengan Program BKK SMKN 1 MALANG

Gapai Kerja dengan Program BKK SMKN 1 MALANG

Kamis, 12 November 2021 perwakilan guru di SMKN 1 Malang mengadakan seminar “Workshop Penulusuran Tahunan” sebagai penelitian bagi para alumni SMKN 1 Malang yang belum mendapatkan pekerjaan. Pusat Pengembangan Karir Siswa/Bursa Kerja Khusus atau kita kenal dengan singkatan BKK adalah program yang diperuntukkan alumni dari SMKN 1 Malang yang belum bekerja dengan pantauan 2-3 tahun terakhir sebagai tracker, dan juga dipantau dari gaji kerja.

Bagi para alumni yang belum bekerja, SMKN 1 Malang merencanakan untuk mengadakan program kerja bersama UMKM sebagai solusi bagi para siswa yang kesulitan mencari pekerjaan. Sebelumnya, tidak banyak lowongan yang dibuka karena masih era pandemi, sehingga kedepannya sekitar 26 BKK akan diadakan. SMKN 1 Malang, bekerjasama dengan dudika-dudika sebagai partner dalam pencarian pekerjaan.

Dalam bagian jurusan pemasaran memang cukup mudah dalam menemukan pekerjaan, karena banyak market/toko/swalayan memerlukan bagian tersebut, namun tentu pandemi ini menghambat proses perekrutan staff. Ibu Herlina selaku Ketua BKK SMKN 1 Malang berpendapat bahwa “BKK ini kedepannya akan mengadakan seminar dan pelatihan, agar para anggotanya dapat melakukan kegiatan pemasaran atau kerja secara online saja sebagai jalan keluar dalam menghadapi krisis pandemi saat ini.”

Lebih lanjut, Ibu Herlina menyampaikan bahwa bagi alumni yang ter-PHK (Pemutusan Hubungan Kerja) dapat mengikuti BKK SMKN 1 Malang asalkan alumni tersebut terdata dan aktif mengikuti informasi dari BKK, maka BKK bisa memasukkan dalam pelatihan, seminar, dan pencarian untuk pekerjaan.

Keuntungan besar yang didapat dengan mengikuti program BKK ini adalah lebih dimudahkan dalam mencari pekerjaan, karena nama sekolah terkenal dengan prestasinya dan memiliki konektifitas sehingga hal tersebut menjadikan prioritas dalam perekrutan tenaga kerja.

Penulis: Levina Aura F. M.