Selasa, 30 April 2024
Perguruan Tinggi

Hasilkan Riset Berkualitas, UNNES Naik ke Peringkat 14 SCImago Institutions Rankings

Hasilkan Riset Berkualitas, UNNES Naik ke Peringkat 14 SCImago Institutions Rankings

Universitas Negeri Semarang (UNNES) kembali membuktikan keseriusannya dalam menghasilkan riset-riset berkualitas yang diakui oleh dunia Internasional. Kali ini UNNES berhasil meraih peringkat ke 14 Universitas di Indonesia dalam SCImago Institutions Rankings yang dirilis pada April 2024. Peringkat yang diperoleh UNNES naik enam peringkat dari tahun lalu yang harus puas di peringkat 20.

Pemeringkatan SCImago Institutions Rankings (SIR) merupakan salah satu pemeringkatan yang menilai kinerja institusi akademik dan riset yang disusun dalam tiga indikator. Indikator yang digunakan antara lain kinerja penelitian (50%), hasil inovasi (30%), dan dampak sosial (20%) yang semua datanya diambil melalui visibilitas web serta pengolahan data Scopus dengan data yang digunakan dalam pemeringkatan tahun 2024 didapat pada kurun waktu 2018-2022.

Lebih lanjut, hal yang menjadi penting dalam pengukuran peringkat oleh Scimago Institutions Rankings adalah seberapa banyak publikasi yang dapat dipublikasikan di sebuah perguruan tinggi dengan tetap mempertahankan standar kualitas dalam publikasi yang diterbitkan, tanpa hanya fokus pada kuantitas saja.

Rektor UNNES, Prof. S. Martono menyambut gembira atas pencapaian ini dan berterimakasih atas semua dedikasi dan sinergi yang diberikan semua civitas akademik UNNES yang telah berkontribusi dalam menaikkan ranking ini. Ia juga kembali menekankan keseriusan UNNES dalam terus meningkatkan kualitas penelitan dan pendidikan dalam publikasi nasional dan internasional yang terindeks.

Peningkatan yang diperoleh UNNES dalam pemeringkatan SCImago Institutions Rankings tahun ini juga membuat UNNES terus berkomitmen dalam menghasilkan riset yang berkualitas dan memperoleh rekognisi internasional.