Jumat, 28 Juni 2024
Perguruan Tinggi

PPB UIN STS Jambi Tandatangani Kesepakatan Kerjasama dengan 20 Vendor Mitra Bisnis

PPB UIN STS Jambi Tandatangani Kesepakatan Kerjasama dengan 20 Vendor Mitra Bisnis

UIN Sulthan Thaha Saifuddin (STS) Jambi terus menggenjot sektor bisnis sebagai wujud komitmen untuk meningkatkan pendapatan Badan Layanan Umum (BLU).
UIN STS Jambi melalui Pusat Pengembangan Bisnis (PPB) melakukan penandatanganan kesepakatan kerjasama pemasaran dengan vendor penyediaan makanan, minuman, dan berbagai aksesoris.
Menurut Kepala PPB UIN STS Jambi, Dr. H. Eja Armaz Hardi, Lc., MA., langkah ini sebagai tindaklanjut setelah sebelumnya dilakukan open bidding kepada vendor calon mitra pada 17-27 April lalu.
“Adapun mitra yang kita ajak kerja sama pemasaran adalah usaha bisnis snack, catering, papan tripod, papan bunga, selempang, foto, buket, maupun parsel buah. Diharapkan dengan kerjasama ini bisa lebih memudahkan mahasiswa dalam memunuhi kebutuhannya selama perkuliahan dan hal itu sekaligus menambah pendapatan BLU,” ucapnya.

Dr. Eja Armaz Hardi juga berharap ke depan adanya keterlibatan dari semua stakeholder di lingkungan UIN STS Jambi dan berpartisipasi aktif dalam membantu PPB untuk mendorong peningkatan BLU tersebut.
“Tentunya ini sebagai komitmen kita bersama dan sebagai bentuk keseriusan Pusat Pengembangan Bisnis dalam hal menaikkan pendapatan BLU. Kita harapkan semua pihak di UIN STS Jambi dapat membantu penyediaan layanan kebutuhan satu pintu melalui Pusat Pengembangan Bisnis UIN STS Jambi,” katanya. (*)